DAGING KAMBING MASAK PEDAS | ayo-masak.com


Bahan:
4 sdm minyak goreng
10 bh bawang merah, iris
¼ bh pala, memarkan
2 bh cengkih
2 bh kapulaga
1 cm kayumanis
2 btg serai, memarkan
2 bh asam kandis
500 g daging kambing, potong kecil
750 ml santan cair
300 ml santan kental

Bumbu halus:
100 g cabai merah keriting
8 bh bawang merah
2 siung bawang putih
2 cm jahe
3 cm lengkuas
1 sdt ketumbar
½ sdt merica
3 btr kemiri, sangrai
⅛ sdt jintan, sangrai
⅛ sdt adas
2 sdt garam
¼ sdt gula pasir

Cara membuat:
Panaskan minyak goreng. Tumis bawang merah iris sampai harum. Tambahkan bumbu halus, pala, cengkih, kapulaga, kayumanis, serai, dan asam kandis.

Masukkan daging, aduk rata. Masak sampai berubah warna.

Tambahkan santan cair. Tutup wajan, rebus sampai daging lunak.

Masukkan santan kental, aduk rata. Masak sampai kuah berminyak.

untuk 6 porsi

Sumber: Tabloid Nova

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS